Pemuda Katolik Melawan Hoaks

Tak perlu hitungan menit saat telepon itu datang pada petang hari. Undangan mengisi acara diskusi ‘Pemuda Katolik Melawan Hoaks’. Mendadak sih, ditelpon sore –saat baru turun KRL di Stasiun Sudirman- untuk acara besok paginya di Serpong. Tapi, saya mengisyaratkan Ok.

“Wah mendadak sekali, Mas. Baiklah, saya usahakan.”

Maka jadilah. Bersama jurnalis senior Trias Kuncahyono, caleg PKB DPR RI dapil Tangerang Raya Ardy Susanto dan seorang polisi dari lingkungan Polsekta Pondok Aren, kami bersama mencerahkan warga dari BSD, Karawaci, Cikupa dan audiens lain di bawah naungan Pemuda Katolik Komisariat Daerah Banten. Terimakasih juga untuk mas Bayu Wicaksono yang ikut nemanin.

Pemilu Raya tinggal sebulan lagi. Mari bersama melawan hoaks, fitnah dan ujaran kebencian.

Pro Ecclesia et Patria. Untuk Gereja dan Tanah Air!

Leave a Reply

Your email address will not be published.