Salah satu video yang dihasilkan dari pelatihan videografi Paroki St. Agustinus Karawaci. Out of the box, kreatif, seperti juga isi kontennya.
Karya Komisi Komunikasi Sosial (Komsos) Gereja Karawaci ini memotret bagaimana pilihan dekorasi natal yang terbuat dari bahan bulu angsa alias shuttlecock atau kok bulutangkis. Dengan ribuan kok bekas, terciptalah pohon natal raksasa serta replika kandang kelahiran Yesus.