Ketika awal pekan kemarin menginap di Prime Plaza Sanur, ingatan melayang pada empat tahun silam.
Seingat saya, kala menjalani misi mendampingi Ketua Umum PSSI untuk inspeksi calon venue Piala Dunia U-20, yang akhirnya batal digelar itu, juga menginap di sini.
Awal Maret 2020, suasananya begitu muram. Covid-19 baru saja menyerang. Naik pesawat Airbus Garuda pun begitu lengang. Sarapan pagi di hotel ini, nampak baiiiik sekali hospitality para pelayannya. Saya menganggap itu bukan hal ‘biasa’, tapi lebih karena mereka merasa akan kehilangan banyak tamu karena pandemi.

Bersyukur kemarin kembali ke hotel di perempatan dekat Pantai Sanur ini. Bersama keluarga. Lokasinya bersebelahan dengan Inna Grand Bali Beach Hotel, tempat yang selalu jadi pilihan PDI Perjuangan untuk berkongres akhir-akhir ini.
Hotel bintang empat ini benar-benar ‘nyeni’. Punya citarasa seni kelas tinggi. Keren dan layak jadi rekomendasi.




