Sebagai bagian mematangkan persiapan Piala Dunia U-20 tahun 2021, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menggelar ‘Joint Inspection’ di 10 kota yang dipersiapkan menjadi tuan rumah.
Bandung menjadi kota pertama yang dikunjungi Ketua Umum PSSI Iriawan bersama jajaran pengurus PSSI, di antaranya Wakil Ketua Umum Cucu Sumantri dan Sekretaris Jenderal Ratu Tisha Destria. Selain itu, hadir pula Kepala Pusat Pengembangan Sarana Prasarana Pendidikan, Olahraga dan Pasar (PSPPOP) Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Iwan Suprijanto.




