Inggris meneruskan tradisi gagal menang di partai perdana Piala Eropa.

Permainan sepakbola bukan hanya pertandingan selama 2 kali 45 menit ditambah tambahan waktu seperlunya. Sepakbola juga menyuguhkan adu cerdas, adu diplomasi dan adu piawai seni kehumasan serta media relations. Bagian terakhir ini kerap ditunjukkan dalam sesi jumpa pers atau wawancara di mixed zone bagi para pemain maupun pelatih dua tim yang baru merampungkan laga nan melelahkan.