Sebuah film pemenang Piala Citra 2021, berkisah tentang perjuangan melawan seorang dengan kejahatan seksual. Dari perjuangan yang diremehkan, lama kelamaan korban bergerak membuncah.
Satu hikmah lagi di era teknologi maju. Distribusi film tak harus di bioskop. Apalagi di masa dua tahun pandemi begini. ‘Penyalin Cahaya’ alias ‘Photocopier’ telah membuktikannya. Netflix menjadi kanal resmi untuk menonton film berdurasi 2 jam lebih ini.