Menjadi tiga besar pemenang pemilu versi hitung cepat, tak salah Partai Gerindra pasang sikap “keep calm and smiling”.
Di antara spanduk yang ada di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat kampanye Partai Gerakan Indonesia Raya Maret lalu, sebuah kain rentang tampil berbeda. “Tetap Tenang Tetap Senyum, Gerindra Pasti Meanng”, begitu tulisan yang menjadi latar Danielisa Putriadita saat stand-up di sela-sela orasi Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Baru dua kali ikut Pemilu, Gerinda kini di atas angin. Dengan perkiraan perolehan suara 11,7 persen, partai berlambang kepala garuda ini bahkan melejit melewati partai lawas seperti Demokrat, PAN, PPP, dan PKB. Mengusung Prabowo menjadi capres, mereka tinggal mencari tambahan suara untuk persyaratan pencalonan, serta cawapres yang bisa menutupi kelemahan Prabowo.
Susahnya mencari infomasi akurat
Gambar, angle, serta latar audio yang diambil Lisa patut mendapat acungan jempol. Namun lagi-lagi, video liputan ini, tak menyertakan teks di layar. CG –character generator- yang seharusnya dapat membantu pemirsa mengetahui materi apa yang disampaikan, sekaligus menjadi daya tarik tersendiri mengikuti topik di televisi.
Tantangan menjadi jurnalis dimulai dari bagaimana menemukan informasi yang tepat. Lisa mengungkapkan kekecewaanya karena mencari informasi akurat tentang kampanye sangatlah sulit. Awalnya ia berbekal info yang ada di situs resmi KPU Tangerang. Pernah ia mendapat informasi, bakal ada rapat akbar di Lapangan Ahmad Yani, Tangerang. “Dari pukul 9 pagi saya sudah sampai di lapanganitu, tetapi saya tak melihat satu pun tanda-tanda akan diadakannya kampanye. Saya pun menunggu di tempat tersebut sampai pukul 12.00 siang dan tetap lapangan sepi,” kisahnya.
Setelah dua kali meliput kampanye di Lapangan Sunburst BSD dan hasilnya dirasa kurang memuaskan, jadilah Lisa mengunggah liputan kampanyenya di Stadion Utama GBK ini. Proses rekaman dilakukannya menggunakan camera canon 600d dan telepon “Ini merupakan pengalaman berharga dalam hidup saya, yang tentu nanti akan berguna bagi masa depan karir saya,” pungkas Lisa.
0 Replies to “Gerindra, Tetap Tenang Tetap Senyum”